Thursday

Muzakarah MPU

LHOKSEUMAWE – Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh Utara, 12-13 Mei 2015 mengadakan muzakarah ulama dan umara di Hotel Lido Graha Lhokseumawe. Kegiatan itu dibuka Bupati Aceh Utara, H Muhammad Thaib. "Dalam muzakarah ini kita ingin mengevaluasi sejauh mana sudah upaya pencegahan narkoba dan pencegahan terhadap aksi misionaris yang dilakukan Pemkab.



Karena itu, peserta muzakarah ini bukan hanya dari ulama tapi juga PNS Setdakab Aceh Utara." ujar Kepala Sekretariat MPU Aceh Utara, Hadaini, kemarin. Ketua MPU Aceh Utara, Tgk Mustafa Achmad mengatakan, hinggd kini Pemkab belum melakukan upaya pemberantasan narkoba dan pencegahan misionaris di desa-desa, sehingga masyarakat mudah terpengaruh. "Untuk mencegahnya, Pemkab harus melibatkan ulama turun ke desa-desa dengan mengadakan pengajian kepada masyarakat baik anak-anak maupun orang dewasa." Ujar Tgk Mustafa.

No comments:

Post a Comment